Cara Install Prestashop di Ubuntu atau Linux Mint

Artikel saya ini akan membahas cara install CMS (Content Management System) dari salah satu bahasa pemrograman php yaitu Prestashop.

Perlu kita ketahui bahwa Content Management System atau dalam bahasa indonesia Sistem manajemen konten merupakan situs web yang menerapkan sistem ini berorientasi terhadap konten. Sudah bukan merupakan kendala yang berarti bagian manajemen atau humas suatu perusahaan/institusi/organisasi untuk memperbaharui situs webnya. Dengan hak akses  dan otoritas masing-masing, setiap bagian dari perusahaan/institusi/organisasi dapat memberikan kontribusinya kedalam website tanpa prosedur yang sulit.

PrestaShop adalah salah satu CMS berbasis PHP MySQL yang biasa lebih sering digunakan untuk toko online karena memang basis dari themes yang beredar kebanyakan berbasis toko online. Hal inilah yang membuat beberapa orang memilih PrestaShop dibandingkan CMS lain seperti WordPress untuk membuat toko online.

PrestaShop sendiri disebarluaskan secara gratis atau sering dikenal dengan istilah open source. Jadi PrestaShop adalah sistem manajemen konten yang digunakan untuk keperluan keranjang belanja atau e-commerce yang profesional.

Berikut akan saya jelaskan mengenai cara install PrestaShop di Ubuntu atau Linux Mint
$ cd /var/www/html
$ sudo wget https://download.prestashop.com/download/releases/prestashop_1.7.6.0.zip
Selanjutnya, kita akan extract file zip yang telah di download
$ sudo unzip prestashop_1.7.6.0.zip
Berikutnya anda perlu menghapus file index.html dengan perintah berikut
$ sudo rm /var/www/html/index.html
Bila langkah-langkah diatas telah selesai anda bisa mencoba untuk membuka browser dengan domain http://localhost/nama_project/.



Selamat mencoba. see you next time.


Comments